Pergi Dengan Pesan sebuah Showcase oleh Sore

FeaturedGigs

Written by:

Sore adalah salah satu band yang turut memeriahkan skena musik selama hampir dua dekade ini. Musiknya memiliki karakter yang kuat hasil pengolahan berbagai referensi yang mereka pilih. Dengan demikian tidak sedikit pula penyanyi dan musisi asal Indonesia yang terinspirasi dari Sore, sampai muncul istilah ‘Paloh Pop’ untuk ‘nyindir’ vokalis-vokalis yang menyeret suara vokalnya.

Setelah perjalanan cukup panjang bersama; salah satu personel yang cukup penting memutuskan keluar dan bersolo karir. Lalu 7 tahun setelahnya Eca memutuskan untuk berhenti dan tidak tampil di peluncuran CD dan piringan hitam bertajuk ‘Mevrouw’ ini.

Saya pikir judul “Pergi Dengan Pesan” akan ada pesan-pesan perpisahan dari Eca, tapi ternyata tidak ada. Yaudah.

Sore tampil di Duck Down
Sore tampil di Duck Down

Diberi judul “Pergi Dengan Pesan” yang tentu hasil permainan kata dari single “Pergi Tanpa Pesan”, acara ini dibuat intim di bar kecil.

Intimasi adalah salah satu kunci pemberi energi untuk band ini. Panggung-panggung kecil yang dipadati fans Sore yang rutin mendengarkan album-album mereka itu tentu membuat suasana menjadi meriah. Dengan demikian energi-energi itu terserap dengan baik dan semua rangkaian lagu menjadi memiliki nyawa. Terlepas masih ada salah-salah atau kelongkap ketukan tapi yang penting semua bahagia.


Set list buat panduan aja.

Sebuah kejutan (walau sudah diduga kalau ngelihat ada orangnya) adalah Noh Salleh menjadi vokal utama di lagu Musim Ujan. Pada suatu masa ia membuat video menyanyikan lagu ‘Musim Ujan’ dan diunggah via Youtube dan memperoleh sambutan positif. Maka saat terwujud momen ia bernyanyi bersama Sore di panggung ini itu rasanya seperti mendapat hadiah ulang tahun.

Kemudian set ditutup dengan single milik Paul McCartney dan tentunya disambung dengan paduan suara “We Want More”

Setlist dilanjutkan dengan No Fruit for Today dan satu lagi lagi kemudian ditutup dengan aksi crowd surfing oleh Ade Paloh.

Ade Paloh
Ade Paloh

Comments are closed.