Dengan kecintaannya terhadap musik, seorang solois muda, Syahravi, ingin memperkenalkan diri kepada publik lewat karya-karya orisinilnya.
Setelah merilis beberapa single dan sebuah mini album berjudul “Kita” pada tahun 2015, kini Syahravi siap menggebrak industri musik lewat single terbarunya berjudul “TRY! TRY! TRY!”.
Sebuah lagu pop elektronik yang ditulis sendiri oleh Syahravi dan diproduseri oleh Randy Danishta, yang merupakan personel dari grup musik Nidji atau yang sekarang kita kenal dengan NEV+.
Sebuah lagu bertema cinta, yang di tulis Syahravi untuk mereka yang terkadang tidak sadar siapa yang sebenarnya cinta dan peduli terhadap mereka. Disitulah kita harus mencoba membuktikan seberapa besar rasa
sayang kita terhadap orang yang kita sayangi.
Coba aja didengerin dulu, kali aja cocok.