Unrescued World – Zeke and the Popo

Reviews

Written by:

Unrescued World
Zeke And The Popo

Blackmorse Records
6.2

noise avant garde. Jenis musik ini mungkin sampai kapan pun tidak akan menjadi mainstream seperti heavy metal atau garage rock, dan tetap akan berada di garda depan bukan belakang. kecuali para pemilik modal kapital dunia membuatnya menjadi trendy.

Tetapi hampir semua orang yang mengaku menikmati Flying Saucers Attack, Godspeed YBE, Pavement, Sonic Youth atau Tortoise biasanya akan terinspirasi untuk membuat band noise avant garde nya sendiri.

Adalah sebuah tantangan besar, menyampaikan empati melalui bunyi bunyian yang tidak konvensional. Tanpa terdengar norak bagi para penikmat musik sejenis.

Dan Zeke And The Popo sedikit diatas barometer ?norak? tersebut. tapi masih panjang perjalanan menjadi band yang memiliki rilisan berkadar empati yang cukup..

Saat kamu menjadi seorang introvert tetapi ingin sekali membagi semua cerita kamu kepada semua orang, saat kamu ingin orang orang lain mengerti pikiran kamu yang kamu buat rumit, saat kamu ingin orang menganggap kamu manusia biasa dengan berusaha memberikan imaji bahwa kamu adalah manusia pandai.

Dan tidak ada yang salah dengan semua itu,

Tidak salah saat alam bawah sadar mengabungkan The Beatles dengan bebunyian hasil berbagai peralatan elektronika mulai dari mainan anak anak ke teknologi muktahir micromoog.

Tidak salah pula memilih karakter vokal malas, seperti John Lennon tapi terdengar seperti thom yorke.

Tidak salah pula memainkan melodi melodi intuitif. Dan penuh eksplorasi suara.

Tetapi mengapa dengungan dengungan absurd dari album Silver SYR recording dapat lebih masuk ke hati dibandingkan eksplorasi penuh intuisi dari ZATPP. ?

Perkiraannya adalah bahwa Thurston Moore sudah menjadi dirinya sendiri, sedangkan Zeke masih mencari siapa dirinya sendiri.

Eric Wiryanata, April 2005

0 Replies to “Unrescued World – Zeke and the Popo”

  1. bamby says:

    zatpp kalo didenger di cd/kaset kita baru dapet setengah dari pesan yang disampaikan.
    setengahnya lagi didapat waktu kita nonton mereka live.
    videoartnya keren banget!!
    musiknya malah terkesan kaya bgm buat video artnya.
    top top!

  2. teman nyasar says:

    zatpp…aduh..saya juga masih bingung nih abis dengerin CD unrescued world. tapi saya mo tanya ama zake ya…lagu mighty love tu lagunya zatpp aotw salvadore mamadou???? karena jenis dan gayanya mirip banget ama yang di ost janji joni….ada yang punya emaile gak???

  3. seorangbassis says:

    naha…lagunya enakeun !!!???
    bener siah

  4. amzal says:

    top banggeut… kerenlah, vidklipnya pollll.. long live radio’fuckin’headlah heheee

  5. dono says:

    iya banyak uang yah……

  6. ipin says:

    Eh mau tanya sampe sekarang gw blom dapet cd nya..mau tau gw bisa dapet dimana ya? gw udah puter2 distro jakarta gak ada..

  7. andy says:

    zatpp band yg radiohead bgt,tpi yg versi lbh jeniusnya……

  8. the_luth says:

    asli radiohead jaman thom msh introvert.asik,tp cari kaset or cd nya ga dpt2.gmn dong?

  9. pecinta zatpp says:

    Zeke and the popo…whaaaaaa…tgl 9 kmrn mainnya apik sekali euyyy di united golden wings ! Bagusss, bagusss..
    ada mbak Danish juga tuh nampaknya, heuheu…
    Cinta sekali sama ZATPP

  10. icha says:

    ZATPP konsep yang bagus dan menarik … bikin konser tunggal donk seperti pagihari ” Suatu Senja Di Pagihari ”
    pagihari hampir sama musiknya dengan kalian tetapi beda keberuntungan saja …
    atao kalian berdua berkolaborasi “Zeke and the popo Menanti senja di PAGIHARI” wahhh kayak nya keren deh … sama sama mebuat atmosphere

  11. gupta says:

    hmmm..lebih jenius dr radiohead?? ceuk saha?? ngomongna sok asal wae.. tapi lumayanlah ZATPP..i novel saya suka..tapi….naha musisina ete-eta keneh nya?? teu aya deui gituh musisi nu alus di jakarta..? bosen euy eta-eta deuiunggal dinten..

    hehehe..iyah..banyak uang yah…

  12. pagihari says:

    band keren … kapan main di jogja ???

    regards

    pagihari

  13. dono says:

    iya banyak uang yah……

  14. Mainan kayu says:

    Good day I am so thrilled I found your website, I really found you by accident, while
    I was researching on Google for something else, Regardless I
    am here now and would just like to say thank you for a tremendous post
    and a all round entertaining blog (I also love the theme/design), I don’t have time to go through it all at the moment but I have book-marked it and also included your RSS feeds, so when I have time I will be back to read more, Please do keep up the superb job.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *