Marsh Kids – The Many Failings of Bugsy Moonblood

Reviews

Written by:

marsh_kids-coverMarsh Kids
The Many Failings of Bugsy Moonblood
Helat Tubruk / Demajors

Album ini telah saya antisipasi sejak single Inclination diperdengarkan. Di lagu ini sudah terasa kesolidan “super” group ini, dimana Marsh Kids tidak lagi terdengar sebagai Ade Palloh dan teman-teman indie rock nya tetapi sebagai entitas baru bernama Marsh Kids.

Pengalaman berbeda saya dapatkan saat menyaksikan live mereka beberapa waktu lalu saat band ini sudah lebih solid, di situlah saya meletakkan ekspektasi besar pada album ini. Album penuh eksperimen, dimulai dari pencitraan dan penulisan sejarah band sampai aransemen musik dengan campur-campur elemen jazz, baroque, pop sampai folks.

Namun rupanya sebagian besar lagu dialbum ini ternyata belum solid, karena ranah yang baru dan gaya yang baru ini rasa-rasanya belum se-autentik itu saat direkam. Cara bernyanyi nya belum sesolid saat Ade bernyanyi untuk Sore; sementara instrumen lain juga terdengar masih ragu, mungkin belum terbiasa menjadi flamboyan.

Kebetulan disaat menulis review ini saya membaca sebuah artikel mengenai Bob Dylan dan misteri “Basement Tape”. Bukan mengenai “hilangnya” rekaman tersebut, tetapi mengenai proses rekamannya. Bob Dylan dan ‘band’nya menghabiskan waktu berminggu-minggu mencari ‘suara’ yang tepat untuk proyek ini sambil meng-cover berbagai lagu folk dan country. Sampai akhirnya mereka nyaman satu sama lain dan materi lagu mereka, untuk kemudian merekamnya.

Proses menemukan chemistry dan ‘suara’ yang tepat adalah sesuatu yang sangat mewah di negeri ini, saat investasi uang dan waktu yang perlu diluangkan bisa dibilang belum ditemukan titik cerah untuk mencapai break even dalam setahun atau dua tahun. Maka saat mendengarkan sebuah album bermateri sejenius ini namun kekurangan reaksi kimia antar personel seperti album ini, saya tidak banyak mengeluh.

Bukan artinya tidak ada lagu yang bisa menjawab ekspektasi tinggi tersebut , karena masih ada lagu Inclination, El Camino, Bentang Bintang dan Bugsy Moonblood. Keempat lagu itu adalah favorit saya, dan empat lagu ini adalah alasan saya mau menulis review album ini. Progresi lagu yang tidak tertebak, satu saat melodius satu saat bisa chaos, satu saat penuh harmoni satu saat tidak nyambung. Namanya juga eksperimen bisa berhasil bisa gagal, dan menurut saya empat lagu itu kebetulan yang paling berhasil. Yang lainnya hanya butuh proses untuk menjadi solid.

Download Marsh Kids – The Many Failings of Bugsy Moonblood
di iTunes
Beli Marsh Kids – The Many Failings of Bugsy Moonblood
di demajors online store.

Comments are closed.